Artikel
KKN UGM Tahun 2025
Desa Ciranjeng, Kecamatan Cingambul, kembali menjadi lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Gadjah Mada (UGM) pada tahun 2025. Sebanyak 8 mahasiswa dari berbagai fakultas diterjunkan langsung ke tengah masyarakat Desa Ciranjeng untuk menjalankan program pengabdian kepada masyarakat.
Penerimaan resmi peserta KKN dilaksanakan pada Selasa, 24 Juni 2025, bertempat di Ruang Rapat Kantor Kepala Desa Ciranjeng, dan dihadiri oleh Camat Cingambul, Bpk SULAEMAN S.IP., Kp., M.Si. dan Kepala Kepala Desa Ciranjeng, TOTO MUSTOPA.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Ciranjeng, menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat datang kepada seluruh mahasiswa KKN. Beliau berharap kehadiran mahasiswa UGM dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Desa Ciranjeng, terutama dalam bidang Sains dan Teknologi, Pertanian dan Peternakan, Kesehatan, Sosial dan Humaniora.
Kegiatan KKN ini akan berlangsung terhitung sejak tanggal 24 Juni hingga 08 Agustus 2025. Selama masa pengabdian, para mahasiswa dijadwalkan menjalankan berbagai program kerja yang telah dirancang berdasarkan kebutuhan dan potensi desa, dengan pendekatan partisipatif bersama masyarakat dengan tema Sinergi Multidisiplin untuk Pemberdayaan Masyarakat Desa Ciranjeng Berbasis Kearifan Lokal dan Teknologi untuk Pengembangan Desa Wisata yang Mandiri dan Berkelanjutan Menuju Generasi yang Berkualitas.
Dengan semangat kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat, diharapkan KKN/PPM UGM 2025 ini dapat menjadi momentum untuk mendorong kemajuan dan inovasi di Desa Ciranjeng, sekaligus memberikan pengalaman belajar bermakna bagi para mahasiswa.